Menu

Sabtu, 07 Mei 2016

Apa Impianmu? Apa Usahamu?

Bicara impian memang suatu yang sangat menyemangatkan. Dimana saat kita begitu menginginkan perihal itu tergapai. Tapi akankah impian tergapai disaat kau hanya diam di atas tempat tidur sambil ngegadget dunia maya, atau ngerenungin sepanjang hari jikalau seandainya seumpama semisalnya andaikata aku begini begitu. Yaah itu kegiatan yang tentunya hanya membuang-buang waktu.

Bermimpilah, bercita-citalah setinggi mungkin, sebanyak mungkin. Tak ada larangan dalam hal itu. Yakin ada Dzat Yang Maha Tinggi, maka dari itu jangan pernah anggap remeh Kuasa Yang Menciptakanmu dengan impian-impian remehmu.

Impian yang tinggi pastinya memerlukan usaha yang tinggi. Dah jangan terlalu banyak pikir. Lakuin perihal-perihal kebaikan, perihal dimana engkau bisa menggapai impian itu, perihal dimana engkau akan bahagia dengan itu. Lakuin, kerjain, selagi itu positif. Kalo negatif udah tinggalin, itu hanya menjadi penghambat yang ingin digapai. Sering bantu orang lain, perbanyak teman, sedekah, ibadah sunah dan lainnya. Mungkin dan memang kau beranggapan kegiatan itu tak akan membantumu. Tapi Yakinlah justru kegiatan-kegiatan seperti itulah yang akan melesatkan perjalananmu menggapai cita-cita lebih mudah. Percaya sama Yang Menciptakanmu, Dia Maha Memudahkan, maka kerjakan perintah-Nya, ikuti aturan-Nya, jauhi larangan-Nya. Insya Allah segalanya akan diberikan-Nya

1 komentar:

  1. Iya, karena Tuhan Maha baik, takkan menyiakan usaha hambaNya walau sekecil apapun. Nice post. Ntap.

    BalasHapus